Jelaskan jenis - jenis sinar radioaktif dan sifatnya

Discussion in 'Kimia' started by Tiffany Ayano, Sep 11, 2016.

ads

  1. Tiffany Ayano

    Tiffany Ayano Member

    Jelaskan jenis - jenis sinar radioaktif dan sifatnya ?

    Jenis-jenis sinar radioaktif dan sifatnya :
    1. Sinar alfa
    Sifat dari sinar alfa adalah :
    - Merupakan inti helium
    - simbol : 4/2 He
    - partikel bermuatan positif dua dan bermassa empat
    - dibelokan oleh medan magnet ke arah kutub negatif
    - mempunyai daya tembus paling kecil, daya jangkau 2.8 sampai dengan 8.5 cm dalam udara, namun daya ionisasinya paling besar
    2. Sinar beta
    - merupakan partikel yang identik dengan elektron
    - bermuatan negatif dan bermassa sangat kecil.
    - dibelokan oleh medan magnet ke arah kutub positif
    - daya ionisasi lebih kecil, tetapi daya tembus lebih besar dibanding sinar alfa
    - bergerak dengan kecepatan tinggi karena itu sinar beta juga disebut elektron berkecepatan tinggi.
    3. Sinar gamma
    - merupakan gelombang elektromagnetik
    - tidak bermuatan listrik dan tidak mempunyai massa
    - tidak dapat dibelokan oleh medan magnet
    -mempunyai daya tembus yang sangat besar 10.000 kali lebih besar daripada sinar alfa.
     

    ads

ads

Share This Page