Jelaskan Fungsi Musik

Discussion in 'Seni' started by gurumonica, Feb 15, 2016.

ads

  1. gurumonica

    gurumonica Administrator Staff Member

    Jelaskan Fungsi Musik ?

    Musik merupakan salah satu hal yang selalu ada bersama kita. hampir tiap saat di setiap aktifitas yang kita jalankan pasti kita mendengarkannya atau memainkannya. Ada beberapa jenis atau aliran musik, antara lain pop, dangdut, keroncong, rock, blues dan masih banyak lainnya. Namun perlu kita ketahui bahwa musik juga memiki fungsi, antara lain

    1. Meluapkan emosi
    Musik merupakan salah satu sarana bagi seseorang untuk meluapkan emosinya. Misalkan seorang pencipta lagu, dia menciptakan lagu seperti apa yang dialaminya, bisa senang, sedih dan lain sebagainya. Bagitu juga dengan pendengar, biasanya mereka memilih lagu yang sesuai dengan isi hati mereka.
    2. Sarana Hiburan
    Fungsi sebenarnya dari musik adalah sebagai media penghibur. Alat musik yang dimainkan bisa menghasilkan suatu irama dan suasana yang ramai dan menghibur, seperti konser.
    3. Sebagai sarana bisnis
    Musik juga bisa digunakan sebagai ladang rezeki. Contohnya adalah saat diadakannya konser. Di dalam konser akan mendapatkan beberapa pemasukan berupa penjualan tiket konser, sponsor, penjualan merchandise. Selain itu juga penjualan album musik yang dapat meraup untung yang cukup besar, dan masih banyak lainnya.
    4. Sarana untuk ritual
    Tidak dapat dipungkiri bahwa musik merupakan salah satu komponen terpenting di dalam berlangsungnya upacara adat. Hal ini bertujuan untuk memberikan suasana khidmat pada saat upacara adat berlangsung. Alat musik yang sering digunakan salah satunya adalah gamelan. Contohnya di Jawa, Bali dan masih banyak lainnya.
    5. Untuk Meningkatkan Kecerdasan
    Secara tidak sadar musik bisa meningkatkan kecerdasan anak. Banyak penelitian yang membuktikan bahwa memperdengarkan bayi yang ada dalam perut dengan musik klasik maka dipercaya akan mampu meningkatkan kecerdasan anak. Selain itu bagi anak yang belajar atau berlatih musik juga bisa meningkatkan kecerdasannya karena untuk bisa memainkannya butuh ketelatenan, kesabaran serta berfikir aktif.
    6. Sebagai sarana pembelajaran
    Penyampaian materi pembelajaran lebih menarik dan mudah dipahami ketika diselingi oleh musik. Beberapa pengajar telah menggunakan musik dalam pembelajaran baik dengan bernyanyi, alat musik ataupun yang lainnya.

    Itulah beberapa fungsi dari musik. Dengan musik dunia akan menjadi lebih indah dan berwarna, dengan musik hidup akan tenang dan nyaman. Semoga bermanfaat.
     

    ads

ads

Share This Page