Sebutkan kaidah-kaidah dalam pemenggalan kata dasar!

Discussion in 'Bahasa Indonesia' started by rahmaindah, Mar 21, 2016.

ads

  1. rahmaindah

    rahmaindah Member

    Sebutkan kaidah-kaidah dalam pemenggalan kata dasar! ?

    Pemenggalan kata pada kata dasar dilakukan sebagai berikut.

    1. Jika di tengah kata ada vokal berurutan, pemenggalan itu dilakukan di antara kedua huruf vokal tersebut.
    Contoh:
    au-ra
    au-la
    sau-da-ri​

    2. Jika di tengah kata ada huruf konsonan, termasuk gabungan huruf konsonan, di antara dua buah huruf vokal, pemenggalan dilakukan sebelum huruf konsonan.
    Contoh:
    mu-ka
    ja-tuh
    se-lip
    mu-ta-khir​

    3. Jika di tengah kata ada dua huruf konsonan yang berurutan, pemenggalan dilakukan di antara kedua huruf konsonan itu.
    Contoh:
    makh-luk
    swas-ta
    bang-ka
    sat-pam​

    4. Jika di tengah kata ada tiga buah huruf konsonan atau lebih, pemenggalan dilakukan di antara huruf konsonan yang pertama dan huruf konsonan yang kedua.
    Contoh:
    trans-fer
    in-tra
    in-fra
    im-pro-vi-sa-si​
     

    ads

ads

Share This Page