Mengapa Al-Qur'an Menganjurkan Musyawarah secara Kolektif

Discussion in 'Islam' started by gurumonica, Feb 4, 2016.

ads

  1. gurumonica

    gurumonica Administrator Staff Member

    Mengapa Al-Qur'an Menganjurkan Musyawarah secara Kolektif ?

    Banyak sekali nilai- nilai terpuji yang diangkat di dunia ini. Nilai- nilai terpuji ini diterapkan oleh semua elemen masyarakat. Nilai- nilai terpuji ini dikembangkan atas dasar nilai kemanusiaan yang harus dijunjung tinggi di tengah- tengah masyarakat.

    Salah satu nilai terpuji yang diangkat oleh semua masyarakat dan semua orang di dunia ini adalah nilai perdamaian. Sejatinya perdamaian merupakan satu keadaan yang didambakan oleh semua dan setiap orang yang ada di dunia ini. Perdamaian harus dijaga agar tercipta ketentraman dalam hidup di dunia, sehingga akan terjamin keamanannya. Selain dianjurkan oleh setiap negara yang ada di dunia sebagai salah satu nilai kemanusiaan, perdamaian ini juga merupakan salah satu nilai yang diajarkan oleh setiap agama yang ada di dunia ini. Semua agama mengajarkan perdamaian, salah satunya adalah agama Islam.

    Agama Islam sangat menjunjung sekali nilai perdamaian. Salah satu wujudnya adalah jalan menyelesaikan masalah dengan cara musyawarah. Agama Islam tidak pernah mengajarkan untuk menyelesaikan masalah dengan jalan kekerasan. Semua permasalah dipecahkan dengan kepala dingin dan semua keputusan diambil berdasarkan kesepakatan bersama. Perintah ini juga diajarkan dalam kitab suci umat Islam, yakni Al-Qur’anul Karim

    Al- Qur’an dan Musyawarah
    Dalam Al- Qur’an tercantum perintah untuk melakukan musyawarah apabila terjadi suatu masalah atau perbedaan pendapat. Semua keputusan harus diambil berdasarkan kesepakatan bersama. Dalam Al- Qur;an, perintah musyawarah tercantum dalam Surat Ali- Imran: 159 dan juga Asy- Syura: 38.

    Al- Qur’an mengajarkan musyawarah kepada umat Islam, sebagaimana yang selalu dicontohkan oleh Rasulullah yang selalu mengadakan musyawarah dengan para sahabat tentang hal- hal yang kiranya perlu dimusyawarahkan. Hal ini agar tidak terjadi ketidakadilan ketika harus menghasilkan keputusan tertentu. Selain itu musyawarah juga merupakan salah satu sifat dari orang beriman. Musyawarah ini dapat menghindarkan kita dari sifat semena- mena dan sombong, dan juga bisa melatih kita agar lebih sabar. Dengan musyawarah, segala sesuatu bisa diselesaikan bersama tanpa ada yang merasa tersakiti.
     

    ads

ads

Share This Page