jelaskan sejarah permainan sepak bola

Discussion in 'PenJasKes' started by Maedikaningsih, Mar 9, 2016.

ads

  1. jelaskan sejarah permainan sepak bola ?

    Permainan sepak bola adalah salah satu olah raga yang mendunia. Muda, tua, kakek-kakek, anak-anank, laki-laki maupun perempuan suka dengan permainan sepak bola ini. Sepak bola berasal dari dua kata yaitu sepak dan bola. Arti dari kata sepak itu sama seperti menendang dengan menggunakan kaki, sedangkan untuk kata bola adalah alat permainan yang memiliki bentuk bulat yang terbuat dari bahan karet, kulit, atau sejenisnya. Jadi, dapat disimpulakn arti dari kata sepak bola adalah seatu permainan yang dilakukan dengan cara menendang bola yang dilakukan oleh pemain serta bertujuan untuk memasuan bola tersebut ke gawang lawan.

    Sepak bola adalah jenis permainan atau olahraga yang dimainkan secara beregu dengan sebelas pemain di dalam regu terebut. Permainan sepak bola dilakukan dalam dua babak, dimana setiap babaknya terdiri dari 45 menit. Suatu tim akan dinyatakan sebagai pemenang, jika mampu mencetak gol ke gawang lawan dengan sebanyak mungkin. Adapun permainan sepak bola ini mempunyai sejarah. Berikut merupakan beberapa penjelasan mengenai sejarah sepak bola:
    • Sepak bola ini dimulai pada peradaban kuno Romawai dan Cina, pada masa itu, permainan sepak bola juga sudah mulai melakukan dengan menggiring bola dan memasukan bola ke dalam sasaran.
    • Pada abad pertengahan, sepak bola kemudian dimainkan dengan pemain yang tidak dibatasi jumlahnya. Bola yang dipakai dalam permainan sepak bola tersebut yaitu terbuat dari kulit atau usus binatang. Selain itu, permainan ini tidak memiliki peraturan.
    • Di abad ke-20, permainan sepak bola kemudian mulai memiliki peraturan-peraturan yang resmi untuk bisa menciptakan permainan yang bisa dinikmati oleh masyarakat dunia.
    • Di Cina, sepak bola juga dimulai pada masa dinasti Han. Bola yang digunakan saat itu menggunakan bola kulit dan harus memaukan kedalam jarring yang sangat kecil. Saat itu, para tentaralah yang melakuan permainan ini karena telah terlatih fisik dan sekaligus menjadi hiburan. Dan di Cina permainan sepak bola dikenal dengan sebutan tsu chu.
    • Selain di Cina dan Romawi, Inggris pun permainan sepak bola telah ada dan berkembang dengan pesat, namun dikarenakan tidak adanya peraturan yang jelas dan banyaknya kekerasan yang terjadi pada permainan itu maka Raja Edward melarang sepak bola dimainkan. Namun, pada tahun 1369 Raja Edward mencabut larangan tersebut. Pada jaman Ratu Elizabeth I terjadi pelarangan lagi tanpa alasan yang pasti. Namun, Raja Charless II mencabut larangan tersebut dan melindungi permainan tersebut.
    • Sepak bola kuno berubah menjadi sepak bola modern, sepak bola modern ini dimulai di Inggris dengan berdirinya organisasi khusus sepak bola Inggris yaitu Football Association. Organisasi ini diadakan dengan mempertemukan sebelas wakil dari perkumpulan sepak bola di Inggris.
    • Bersamaan dengan perkembangan dan kemajuan permainan sepak bola dunia, maka lahirlah Federation International de Football Association (FIFA). FIFA berdiri di Prancis pada tahun 1904. Pada pembentukan organisasi sepak bola dunia ini dihadiri oleh Negara-negara seperti Denmark, Swedia, Spanyol, Belgia, dan Belanda. Negara tersebut dijadikan anggota dari FIFA yang pertama. Pertama kali perlombaan sepak bola ini diadakan pada perlombaan olimpiade dan belum mengadakan perlombaan sendiri. Tapi lambat laun, permainan sepak bola ini semakin berkembang dari peraturan permainan dan perlombaannya sendiri.
    • Di Indonesia sendiri permainan sepak bola hadir pada masa penjajahan belanda dan terus berkembang, karena permainan sepak bola semakin diminati masyarakat Indonesia maka didirikan organisasi sepak bola di Indonesia yang dikenal dengan PSSI.
     

    ads

ads

Share This Page