Jelaskan mekanisme kerja jantung

Discussion in 'Biologi' started by Giovani Malinda, Feb 22, 2016.

ads

  1. Giovani Malinda

    Giovani Malinda Active Member

    Jelaskan mekanisme kerja jantung ?

    Jantung merupakan organ utama dalam jalur sirkulasi darah yang memilikki tiga komponen penting, antara lain pompa darah, saluran darah dari seluruh tubuh, serta sebagai media transportasi untuk membawa darah kaya oksigen dan sari makanan yang diperlukan tubuh.

    Jantung memiliki dua bilik dan dua serambi yang memiliki fungsi masing-masing. Sisi kanan dan kiri jantung berfungsi sebagai dua pemompa yang terpisah dan memilki fungsi yang berbeda. Di mana bagian kiri untuk melakukan peredaran darah besar sementara yang kanan melakukan peredaran darah kecil.

    Jantung dibantu oleh banyak pembuluh darah seperti arteri dan vena. Vena adalah pembuluh darah yang membawa darah ke jantung sementara pembuluh arteri membawa darah dari jantung ke seluruh tubuh.Berikut ini akan dijelaskan mekanisme siklus jantung.
    • Jantung berkontraksi untuk mengosongkan isi jantung, sementara relaksasi dilakukan untuk mengisi jantung dengan darah.
    • Kontraksi sel otot jantung memompa darah ke seluruh tubuh membawa oksigen dan nutrisi bagi tubuh atau bisa juga mengeluarkan karbon dioksida yang mengalir melalui darah kotor dari seluruh tubuh.
    • Relaksasi sel otot jantung mengembalikan atau membawa darah baru ke jantung untuk kembali melalui siklus peredaran darah.
    • Arus-arus listrik yang dihasilkan otot jantung menyebar ke jaringan di jantung dan sekitarnya untuk menghantarkan cairan tubuh yang penting. Kemudian komponen-komponen rekaman EKG mengenaik aktivitas arus listrik akan didiagnosis melalui kecepatan jantung yang normal maupun tidak.
     

    ads

ads

Share This Page