Jelaskan Matriks yang Terdapat dalam Nukleus

Discussion in 'Biologi' started by gurumonica, Jan 2, 2016.

ads

  1. gurumonica

    gurumonica Administrator Staff Member

    Jelaskan Matriks yang Terdapat dalam Nukleus ?

    Nukleus disebut juga sebagai inti sel, merupakan organel yang terdapat di dalam sel. Nukleus dapat ditemukan di semua sel yang memiliki materi inti yang terbungkus membran. Nukleus berperan penting dalam proses sintesis protein.
    • Nukleus berfungsi untuk mengatur seluruh kinerja dalam sel.
    • Nukleus mengandung DNA yang berisi informasi genetika.
    • DNA memiliki kemampuan untuk mereplikasi dirinya dengan diikuti pembelahan sel.
    • Kebanyakan, setiap sel memiliki satu nukleus. Namun, ada juga beberapa organisme yang memiliki lebih dari satu nukleus dalam satu sel.
    • Nukleus memiliki 3 komponen utama yaitu karioteka, matriks (nukleoplasma), dan nukleolus.
    • Matriks atau nukleoplasma merupakan bagian nukleus yang berupa cairan inti.
    • Matriks tersusun atas zat protein inti yang sering disebut dengan nukleoprotein.
    • Cairan dalam matriks mengandung air, ion terlarut, dan campuran kompleks molekul.
    • Matriks berfungsi untuk media suspensi bagi organel inti.
    • Matriks juga berfungsi untuk memelihara bentuk dan struktur nukleus. Matriks juga digunakan untuk transportasi ion, molekul, dan zat lain yang penting bagi proses metabolisme sel.
    • Matriks memiliki peranan penting karena berbagai zat, termasuk enzim dan nukleotida dilarutkan dalam matriks.
    • Matriks terdiri dari bahan tertentu seperti nukleotida yang berfungsi untuk membentu RNA dan DNA serta menyusun enzim yang mempengaruhi konstruksi RNA dan DNA.
    • Dapat disimpulkan bahwa matriks atau nukleoplasma berfungsi menjaga nukleus, digunakan untuk transportasi berbagai zat penting untuk proses metabolisme dan fungsi sel.
     

    ads

ads

Share This Page