Jelaskan latar belakang lahirnya sosiologi di Eropa dan di Indonesia

Discussion in 'Sosiologi' started by Revaldi Nugraha, Jan 9, 2016.

ads

  1. Jelaskan latar belakang lahirnya sosiologi di Eropa dan di Indonesia ?

    Latar belakang sosilogi di Eropa

    Sosilogi adalah ilmu yang mempelajari tentang masyarakat, awal munculnya di Eropa sosilogis sendiri bermula dari sikap berfikir sosiologis yang mulai populer akibat adanya revolusi Perancis dan revolusi industri di Inggris. Kedua revolusi tersebut menggerakan untuk berfikir sosiologis karena mengakibatkan kerusakan pada struktur sosial yang luar biasa pada masyarakat Perancis dan dampaknya yang meluas hampir didaratan Eropa. Pada saat itu ekonomi sulit untuk bangkit tidak ada satupun para pemikir ekonomi yang mampu memberi jalan agar ekonomi bangkit kembali. Situasi ini mendorong para pemikir sosial untuk memutar otaknya agar masalah cepat untuk diselesaikan. Sejarah ini membawa hikmah yang besar dan yang paling penting bahwa sosiologi lahir di Eropa ketika masyarakat bereaksi saat fenomena sosial yang luar biasa.

    Latar belakang sosiologi di Indonesia

    Awal dari sosiologi di Indonesia mempunyai kemeripan dengan sosilogi di Amerika. Kemiripan tersebut terletak pada karakter sosiologi meskipun di Indonesia lebih spesifik. Lahirnya sosiologi di Indonesia saat masih dijajah oleh Belanda, kawasan – kawasan Indonesia ditempatkan dalam kawasan ethnologis. Atas perhatian seperti itu perhatian Belanda diarahkan untuk mengusai pengetahuan tentang ethnologis kemudian dari kajian tersebut yang paling menonjol adalah sudut pandang hukum adat yang dianggap sangat berguna bagi penjajah dalam rangka merumuskan pengaturan hak dan kewajiban pemerintah yang dapat diterima oleh pribumi.

    Yang kita ketahui bersama Belanda sangat lama menjajah Indonesia, kemuadian para pejabat Belanda merangkap pemikiran yang boleh dikatakan ahli kemasyarakatan dan sekaligus sebagai cikal bakal yang memulai kajian – kajian yang berhubungan dengan sosiologi di Indonesia. Tokoh – tokoh penulis Belanda menggabungkan karya tulisnya dengan ethnografi sehingga tulisannya bercorak sosiologi seperti hasil karya tentang alkulturasi. Jadi kita mengenal sosiologi tersebut yang diperkenalkan oleh para sosiolog yang umumnya memiliki latar belakang ilmu hukum. Tidak heran juga kita mengenal senior – senior sosiologi kita di zaman awal kemerdekaan sampai di tahin 60 sampai dengan 70an berlatar belakang ilmu hukum yang handal.
     

    ads

ads

Share This Page