Jelaskan ketergantungan antara ular sawah dengan tanaman padi

Discussion in 'Biologi' started by Giovani Malinda, Jan 28, 2016.

ads

  1. Giovani Malinda

    Giovani Malinda Active Member

    Jelaskan ketergantungan antara ular sawah dengan tanaman padi ?

    Di setiap tempat, terjadi ekosistem antara organism dan lingkungan tempat tinggalnya. Ekosistem adalah hubungan timbale balik di mana setiap anggotanya saling berikatan satu sama lain. Ekosistem ini juga termasuk peristiwa rantai makanan, seperti yang kita lihat dalam lingkungan sawah.

    Ekosistem sawah, terdiri dari padi, tikus, ular, elang, dan factor abiotik lainnya. Jika dalam rantai makanan tersebut ada agen yang terganggu, maka seluruh rantai di lingkungan tersebut akan terganggu. Bahkan gangguan hama yang memusnahkan padi juga akan memusnahkan ular. Mengapa bisa begitu?

    Pertama, jika padi semua mati karena hama atau penyakit, maka tikus akan kehilangan makanannya. Populasi tikus akan berkurang, sementara ular membutuhkan tikus sebagai makanannya. Akibatnya, ular akan mengalami gangguan karena kehilangan makanannya.
     

    ads

ads

Share This Page