Jelaskan bentuk negara yang pernah dipakai oleh negara indonesia

Discussion in 'PPkn' started by Fanti Yulida, Apr 28, 2015.

ads

  1. Fanti Yulida

    Fanti Yulida Member

    Jelaskan bentuk negara yang pernah dipakai oleh negara indonesia ?

    Jelaskan bentuk negera yang pernah dipakai oleh negara Indonesia dari mulai merdeka sampai saat ini.
     

    ads

  2. gurumonica

    gurumonica Administrator Staff Member

    Sebelumnya pertanyaan ini sudah pernah kita bahas, ini daftar lengkapnya :

    Periode 1945 - 1949 (masa awal kemerdekaan)
    • Bentuk negara : Kesatuan
    • Bentuk Pemerintahan : Republik
    • Sistem Pemerintahan : Presidensial
    • Konstitusi : UUD 1945
    Periode 1949 - 1950
    • Bentuk negara : Serikat (Federasi)
    • Bentuk Pemerintahan : Republik
    • Sistem Pemerintahan : Parlementer Semu (Quasi Perlementer)
    • Konstitusi : Konstitusi RIS
    Periode 1950 - 1959
    • Bentuk negara : Kesatuan
    • Bentuk Pemerintahan : Republik
    • Sistem Pemerintahan : Parlementer
    • Konstitusi : UUD 1950
    Periode 1959 - 1966 (Masa Demokrasi Terpimpin)
    • Bentuk negara : Kesatuan
    • Bentuk Pemerintahan : Republik
    • Sistem Pemerintahan : Presidensial
    • Konstitusi : UUD 1945

    Periode 1966 - 1998 (Masa Orde Baru)
    • Bentuk negara : Kesatuan
    • Bentuk Pemerintahan : Republik
    • Sistem Pemerintahan : Presidensial
    • Konstitusi : UUD 1945
    Periode 1998- Sampai Saat ini
    • Bentuk negara : NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia)
    • Bentuk Pemerintahan : Republik
    • Sistem Pemerintahan : Presidensial
    • Konstitusi : UUD 1945
     

ads

Share This Page