Jelaskan Apakah Semua Sel Memiliki Sentriol ?

Discussion in 'Biologi' started by maya, Feb 23, 2016.

ads

  1. maya

    maya Administrator Staff Member

    Jelaskan Apakah Semua Sel Memiliki Sentriol ? ?

    Sentriol merupakan sebuah organel yang berbentuk tabung. Sentriol terbuat dari kelompok mikrotubulus, mikrotubulus ini disusun dalam pola 9+3. Biasanya ditemukan pada organisme eukariotik (sel-sel yang dapat membelah). Dalam sentriol terdapat sentrosom yang sering terlihat di tengah sel dan dekat inti.

    Sentriol biasanya terletak dekat inti sel (nukleus), fungsi dari sentriol sering dikaitkan dengan proses pembelahan mitosis atau meiosis. Dalam interfase pembelahan mitosis atau meiosis akan terbentuk replika sentriol. Sentriol juga disebut badan basal yang membentuk silia dan flagela.
    1. Perlu anda ketahui bahwa yang memiliki sentriol adalah sel hewan, karena bentuk dari sel hewan tidak tetap sehingga sulit membelah diri, oleh karena itu sentriol mengelilingi sitoplasma sehingga terjadi pembelahan.
    2. Sentriol membantu dalam pengorganisasian gelondong mitosis dan penyelesaian sitokinesis. Sentriol diperlukan untuk pembentukan gelendong mitosis. Selain itu sentriol terlibat dalam pengorganisasian mikrotubulus dalam sitoplasma.
    3. Sedangkan pada sel tumbuhan tidak memiliki sentriol karena bentuk dari sel tumbuhan tetap dan tidak membutuhkan sentriol untuk pembelahan. Selain itu kutub sel-sel tanaman lebih luas jika dibandingkan dengan sel-sel hewan. Hal ini terjadi karena adanya organel seluler yang bertindak sebagai focal point. Kutub dari sel tanaman juga menyebar dan memiliki banyak mikrotubulus dan sedikit astral, hal ini juga menjadi alasan mengapa sel tumbuhan tak punya sentriol.
    Jadi dapat disimpulkan bahwa sentriol hanya dimiliki oleh sel hewan saja, karena dalam sel hewan terjadi pembelahan dikarenakan bentuknya yang selalu berubah. Semoga bermanfaat.
     

    ads

ads

Share This Page