Jelaskan apa yang kamu ketahui tentang Pithecanthropus erectus

Discussion in 'Sejarah' started by gurumonica, Dec 29, 2015.

ads

  1. gurumonica

    gurumonica Administrator Staff Member

    Jelaskan apa yang kamu ketahui tentang Pithecanthropus erectus ?

    Pithecanthropus erectuspertama kali ditemukan di daerah Trinil pada tahun 1891 oleh Eugene Dubois dari Belanda. Saat itu Dubois belum berhasil menemukan banyak fosil Pithecanthropus erectusselain berupa fosil tempurung tengkorak, tulang paha atas, dan tiga giginya terlebih dulu, kemudian ditemukan kembali sisa fosilnya di desa Sangiran, Jawa Tengah.

    Arti dari Pithecanthropus erectusadalah “manusia kera yang bisa berdiri” diambil dari bahasa Latin dan Yunani. “Pithecos” artinya kera; “Anthropus” artinya manusia; dan “Erectus” artinya tegak. Pithecanthropus erectus punya volume otak yang lebih besar daripada kera, namun lebih kecil daripada manusia. Penemuan Eugene Dubois ini dijadikan dasar untuk mendukung teori evolusi Charles Darwin.

    Setelah itu, ditemukan kembali fosil yang mirip Pithecanthropus erectus oleh seorang ilmuwan lainnya bernama Weidenreich dari Belanda, namun bentuknya lebih kecil seperti anak-anak. Fosil ini ditemukan pada tahun 1936 di desa Jetis Mojokerto, lembah Kali Brantas. Karena itulah dinamakan Pithecanthropus robustus oleh Weidenreich, namun dinamakan Pithecanthropus mojokertensis oleh ilmuwan lainnya bernama Von Koeningswald karena ditemukan di Mojokerto.

    Manusia purba yang satu ini memiliki beberapa ciri-ciri sebagai berikut.
    • Volume otak antara 750-1350 cc
    • Memiliki pikiran yang masih sangat sederhana
    • Bentuk tubuh dan anggota badannya tegap
    • Tinggi badan 165-180 cm
    • Memiliki rahang-rahang yang kuat
    • Kening, dan hidung menonjol tebal
    • Bagian kepala menonjol lebih besar dari tonjolan dahi
     

    ads

ads

Share This Page