Apa itu pantun?

Discussion in 'Bahasa Indonesia' started by bundanyafathan, Nov 26, 2016.

ads

  1. Apa itu pantun? ?

    Pantun merupakan salah satu jenis puisi lama yang sangat terkenal. Pantun biasanya kiasan alam atau apa saja yang dapat diambil sebagai kiasan. Lazimnya pantun terdiri atas empat larik (atau empat baris bila dituliskan). Setiap baris pantun dapat berdiri sendiri. Tiap baris terdiri dari dua elahan nafas. Tiap lariknya biasanya terdiri atas 4 perkataan. Jumlah suku kata setiap larik antara 8-12 suku kata. Pantun bersajak akhir dengan pola a-b-a-b (tidak boleh a-a-a-a, a-a-b-b, atau a-b-b-a).

    Semua bentuk pantun terdiri atas dua bagian: sampiran dan isi. Sampiran adalah dua baris pertama, kerap kali berkaitan dengan alam (mencirikan budaya agraris masyarakat pendukungnya), dan biasanya tak tak punya hubungan dengan bagian kedua yang menyampaikan maksud selain untuk mengantarkan rima atau sajak. Dua baris terakhir merupakan isi, yang merupakan tujuan dari pantun tersebut.

    Pantun lahir dari tradisi lisan dan tampaknya hanya sedikit dipengaruhi oleh puitika India, Arab, dan Persia. Meskipun sampiran tak berhubungan dengan isi, terkadang bentuk sampiran membayangkan isi. Menurut isinya, ada macam-macam pantun, seperti pantun adat, pantun nasihat, pantun teka-teki, pantun jenaka, pantun muda-mudi, dan sebagainya.
     

    ads

ads

Share This Page